Kapolsek Gumelar Menjadi Inspektur Upacara Hari Pahlawan tingkat Kecamatan Gumelar

Dilihat : 654 Kali, Updated: Jumat, 10 November 2023
Kapolsek Gumelar Menjadi Inspektur Upacara Hari Pahlawan tingkat Kecamatan Gumelar

Kapolsek Gumelar Iptu. Sugiyanto menjadi Inspektur Upacara peringatan Hari Pahlawan tingkat Kecamatan Gumelar yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Gumelar, Jumat 10/11.
 
 
Dalam kesempatan tersebut, Iptu. Sugiyanto membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini.
 
“Hari Pahlawan ke-78 ini, diperingati dengan tema Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan," katanya.
 
Masih menurut amanat Mensos, bahwa tema tersebut diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata.
 
 
 
“Mengingat kita merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa seperti tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, kandungan bumi yang menyimpan beragam mineral,” tambahnya.
 
Upacara Hari Pahlawan tingkat Kecamatan Gumelar diikuti oleh kepala desa dan perangkat desa se-Kecamatan Gumelar, Korwilcam Dindik, Kepala Puskesmas, KUA dengan petugas upacara dari SMA PGRI Gumelar dan guru di lingkungan Korwilcam Dindik Kecamatan Gumelar. (wizteguh nugroos)

Komentar