Hari ke-9 Ramadan, Mas Pj Bupati Banyumas Salat Tarawih di Gumelar

Dilihat : 734 Kali, Updated: Kamis, 21 Maret 2024
Hari ke-9 Ramadan, Mas Pj Bupati Banyumas Salat Tarawih di Gumelar

Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro melaksanakan salat tarawih di masjid At Taqwa Desa Karangkemojing Kecamatan Gumelar, Rabu 20/3.

Hanung mengaku senang bisa berjamaah salat tarawih di Desa Karangkemojing. Hal itu ia sampaikan saat acara ramah tamah bareng warga usai salat.

Lebih lanjut ia juga mengungkapkan beberapa hal terkait kondisi secara umum wilayah Kabupaten Banyumas.

Belum lama terjadi bencana banjir yang melanda beberapa daerah di wilayah Jawa Tengah seperti Pekalongan, Jepara, Demak dan Grobogan. Dia meminta kepada jamaah masjid At Taqwa untuk mendoakan Kabupaten Banyumas agar senantiasa terhindar dari bencana.

“Sehabis salat fardlu maupun salat sunah jangan lupa berdoa, nyuwun kepada Allah mudah-mudahan Kabupaten Banyumas tidak ada bencana apa pun,” ucapnya.

Tahun lalu, masih menurut Mas Pj, Kabupaten Banyumas pada bulan-bulan seperti ini daerah Tambak, Sumpiuh dan Kemranjen dilanda Banjir.

“Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, di tahun ini di bulan ini, tidak ada. Kita berdoa sampai dengan kapan pun, Banyumas mboten wonten bencana nopo-nopo nggih bapak ibu,” terangnya.

Sementara itu terkait adanya kasus Demam Berdarah di beberapa wilayah di Kabupaten Banyumas, Pj Bupati Banyumas mengimbau kepada warga untuk melaksanakan program 3 M.

Selain ramah tamah, Pj Bupati Banyumas juga memberikan bantuan untuk Masjid At Taqwa yang berasal dari Baznas, PMI, BUMD, Kemenag, RSUD Ajibarang dan lainnya. Ketua Takmir Masjid At Taqwa, Imam menyampaikan terima kasih atas kunjungan tarawih keliling dari Pj Bupati Banyumas.

“Kami juga mohon maaf apabila dalam penyambutan maupun menyediakan tempat kurang berkenan,” katanya.

Tarawih keliling yang merupakan agenda rutin di bulan Ramadan ini dihadiri pula oleh Pj Sekretaris Daerah, asisten, Kemenag, kepala OPD, pimpinan BUMD, Baznas, Ketua PMI dan lainya.

Sementara  Camat Gumelar Diah Rapitasari hadir bersama anggota Forkompincam, Kapolsek dan Danramil serta para kepala desa se-Kecamatan Gumelar.(wizteguh nugroos) 📷: Tim Media Bupati

#tarawihkeliling #pemkabbanyumas #puasa #puasaramadan #gumelarhits #kabargumelar #kabargumelardotcom

Komentar